Hemoroidektomi untuk Atasi Wasir

Rabu, 04 Maret 2020

Hemoroidektomi untuk Atasi Wasir

LinkSehat - Hemoroidektomi adalah prosedur pengobatan wasir atau ambeien menggunakan suatu tindakan operasi. Hemoroidektomi umumnya diperuntukkan bagi Anda yang mengalami:

  • Wasir yang gejalanya mengganggu dan benjolannya sudah tidak dapat masuk kembali ke lubang dubur
  • Terdapat kelainan lainnya di anus yang membutuhkan operasi
  • Wasir yang pembuluh darahnya terjepit
  • Wasir yang mengalami pembekuan darah/trombosis
  • Adanya gabungan wasir di dalam dubur dan yang menonjol
  • Sudah menjalani terapi konservatif lain, misalnya pemberian obat, namun gagal

Bagaimana prosedur hemoroidektomi?

Ada beberapa jenis operasi wasir, diantaranya:

1. Tindakan terapi wasir tanpa menggunakan anestesi/obat bius

  • Operasi pengikatan wasir dengan karet. Operasi ini dilakukan dengan mengikat ujung wasir dengan karet ketat sehingga lama kelamaan wasir akan mati dan terlepas dengan sendirinya. Operasi ini dapat dilakukan beberapa kali, diberi jeda sekitar dua bulan untuk masing-masing tindakan. Operasi ini tidak disarankan bagi pasien yang sedang mengonsumsi obat pengencer darah.
  • Skleroterapi, dilakukan dengan menyuntikkan obat yang akan membuat wasir menyusut. Prosedur ini merupakan terapi pilihan bagi pasien penderita wasir ukuran kecil atau bagi Anda yang menggunakan obat pengencer darah.
  • Terapi koagulasi, dilakukan dengan menggunakan sinar khusus untuk membuat wasir menyusut.

2. Tindakan operasi wasir menggunakan obat bius

  • Operasi wasir terbuka (excisional hemorrhoidectomy). Operasi ini dilakukan dengan memotong dan mengeluarkan wasir. Diperuntukkan bagi penderita wasir yang membesar dan tidak kunjung membaik dengan pengobatan lain.
  • Operasi dengan stapler/hemorrhoidopexy.Operasidilakukan dengan mengaitkan wasir ke posisi yang lebih tinggi di dalam lubang dubur, sehingga tidak menonjol keluar dan menghambat aliran darah menuju wasir. Dengan demikian, wasir akan mengecil hingga hilang. Operasi ini lebih jarang menimbulkan nyeri dibanding dengan hemoroidektomi.
  • Ligasi/pengikatan pembuluh darah (arteri) penyebab wasir. Dengan tindakan ini, wasir tidak akan mendapatkan aliran darah, dan lama kelamaan akan mati dan terlepas. Tindakan ini lebih efektif dibanding dengan operasi pengikatan wasir dengan karet, namun tindakan ini menyebabkan nyeri yang lebih lama.

Adakah efek samping hemoroidektomi?

Risiko dan efek samping operasi wasir yang mungkin muncul, antara lain:

  • Perdarahan
  • Reaksi terhadap obat bius
  • Infeksi
  • Nyeri setelah operasi
  • Gangguan berkemih
  • Penyembuhan luka yang tidak sempurna
  • Abses atau benjolan berisi nanah/ fistula
  • Gangguan kemampuan dalam menahan BAB
  • Penyempitan lubang anus

Bagaimana pemulihan pasca hemoroidektomi?

Apapun jenis operasi yang dilakukan, Anda akan disarankan untuk kontrol beberapa waktu setelah operasi. Berikut ini pemulihan pasca hemoroidektomi berdasarkan jenisnya:

Pada tindakan operasi wasir (excisional hemorrhoidectomy). Kasa pada anus dapat dilepas 24 jam setelah operasi. Anda akan disarankan untuk melakukan rendam pantat dengan cairan antiseptik menggunakan air hangat. Anda juga akan diberi obat pelunak feses untuk sementara dan dibekali obat anti nyeri. Setelah operasi, kondisi Anda biasanya dapat membaik 4-6 minggu setelah operasi.

Operasi menggunakan stapler. Anda akan merasa nyeri pada 72 jam awal setelah operasi. Dokter akan meresepkan obat anti nyeri untuk sementara.

Operasi wasir dengan pengikatan arteri. Anda akan diberi pelunak feses untuk sementara waktu. Anda akan merasa nyeri paling hebat pada 72 jam awal setelah operasi, lalu akan berkurang seiring waktu. Untuk mengurangi rasa nyeri, dokter akan memberikan obat anti nyeri.

Jika Anda membutuhkan rekomendasi dokter/rumah sakit yang telah berpengalaman dalam menjalani prosedur hemoroidektomi, Anda bisa menghubungi Medical Consultant LinkSehat melalui WhatsApp 0857 8000 8707 atau isi formulir konsultasi gratis di sini.

Medical Assistance kami siap bantu:
  • Booking tes COVID-19
  • Rekomendasi dokter atau RS
  • Buat janji dokter penyakit kronis
  • Buat janji dokter di luar negeri
  • Hitung estimasi biaya berobat
  • Mencari paket check up & bayi tabung (IVF)

Healthline. (2017). Hemorrhoid Surgery.
Medscape. (2019). Hemorrhoidectomy and Hemorrhoidopexy.
UCSF
. Center for Colorectal Surgery. Hemorrhoidectomy.
WebMD. (2018). Hemorrhoid Surgery.


Author dr. Felicia Gunawan dr. Felicia Gunawan
Reviewed by dr. Winner NG dr. Winner NG

Nilai Artikel Ini

Artikel Terkait

Wasir

Adanya tonjolan di anus bisa menandakan adanya wasir (biasa disebut ambeien).

Wasir pada Anak

Wasir tidak hanya menyerang orang dewasa, melainkan juga anak-anak. Lantas, apa penyebab wasir pada Baca Selengkapnya...

Ambeien Saat Hamil

Wasir saat hamil menimbulkan rasa ketidaknyamanan di sekitar dubur. Mengapa wasir bisa terjadi saat Baca Selengkapnya...