Info Kesehatan
Sabtu, 13 Juni 2020
Cara Cek Gula Darah di Rumah
LinkSehat - Gula darah perlu dicek secara rutin, baik bagi orang yang menderita diabetes atau tidak. Pemeriksaan ini berguna untuk memantau kadar gula darah, sehingga dapat mencegah komplikasi diabetes.
Bolehkah cek gula darah di rumah?
Boleh saja.
Cek glukosa dapat dilakukan secara mandiri di rumah untuk memantau perkembangan diabetes dari hari ke hari. Sebab, kadar gula darah cenderung berubah-ubah setiap harinya. Namun, tidak berarti cek gula darah di rumah dapat menggantikan pengujian rutin di rumah sakit.
Selain cek gula darah di rumah, dokter mungkin akan merekomendasikan tes lain, yakni tes A1C sampai 4 kali selama setahun. Tes A1C berguna untuk:
- Menentukan efektivitas pengendalian kadar gula darah
- Menentukan frekuensi cek gula darah di rumah bagi penderita diabetes
- Menentukan target tes seharusnya
Bagaimana cara cek gula darah di rumah?
Baca dan perhatikan petunjuk pemeriksaan darah pada perangkat pemeriksaan, karena bisa ada perbedaan tergantung merknya. Secara umum, perangkat pengukur cek gula darah di rumah terdiri dari:
- Lancet (jarum kecil)
- Perangkat lancing (untuk memegang jarum)
- Strip
- Meteran glukosa
- Kotak portabel
- Kabel untuk mengunduh data (jika diperlukan)
Sebelum cek gula darah di rumah, cuci tangan pakai sabun terlebih dahulu. Penderita diabetes juga perlu memastikan kode di strip cocok dengan kode meteran, termasuk memastikan strip tidak kedaluwarsa. Hasil pengukuran akan muncul dalam hitungan detik.
Bagaimana agar hasil pengukuran akurat?
Tes pada jari memberikan hasil akurat jika mengikuti petunjuk pemeriksaan dengan tepat.
Penderita diabetes dianjurkan untuk melakukan cek gula darah 2-4 kali per hari, ditambah dengan suntik insulin. Usahakan untuk menguji cek glukosa sebelum dan setelah makan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh pola makan terhadap gula darah. Pengecekan gula darah juga perlu dilakukan saat penderita diabetes membuat perubahan pengobatan, atau saat sedang sakit.
Penting untuk mencatat hasil pengukuran dan membawanya saat kunjungan ke dokter. Yang harus dicatat saat cek gula darah di rumah adalah informasi mengenai:
- Tanggal dan waktu pengujian
- Obat yang sedang dikonsumsi dan dosisnya
- Waktu pengecekan (sebelum atau setelah makan)
- Makanan yang dikonsumsi
- Olahraga yang dilakukan (jenis dan waktu)
Jika Anda atau keluarga tercinta menghadapi diabetes, pastikan untuk rutin cek kadar glukosa dan periksa ke dokter. Konsultasi Dokter Online seputar diabetes dapat dilakukan melalui aplikasi LinkSehat. Download Sekarang.
Medical Assistance kami siap bantu:
American Diabetes Association. Take our risk test. Understanding blood sugar and control.
Healthline. Health. Blood glucose test.
Nilai Artikel Ini
Artikel Terkait
Diabetes Tipe 2
Gejala diabetes tipe 2 muncul perlahan (bersifat kronis) sehingga jarang disadari keberadaannya.
Prediabetes
Prediabetes adalah kondisi ketika kadar gula darah lebih tinggi dari normal, tetapi belum cukup Baca Selengkapnya...
Cara Mudah Kontrol Gula Darah
Menjaga kadar gula darah tetap dalam batas normal bukan hal yang mudah. Meski begitu, Anda tetap Baca Selengkapnya...