Cara Cek Tekanan Darah di Rumah

Rabu, 23 Oktober 2019

Cara Cek Tekanan Darah di Rumah

LinkSehat - Cek tekanan darah sendiri di rumah dapat Anda lakukan menggunakan tensimeter. Namun sebelum memeriksa sendiri, ada baiknya untuk bertanya pada dokter mengenai pemilihan alat yang tepat, sekaligus mencari tahu cara menggunakannya.Selain itu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memeriksa tekanan darah di rumah:

  • Jangan merokok, minum kafein, dan olahraga 30 menit sebelum cek tekanan darah
  • Buang air kecil sebelum pemeriksaan agar hasil pemeriksaan lebih akurat
  • Hindari mengukur tekanan darah di ruangan yang terlalu dingin atau terlalu panas
  • Duduk diam dan tenangkan diri setidaknya 5 menit sebelum pemeriksaan

Cek tekanan darah, begini cara pakai tensimeter di rumah

Penggunaan tensimeter berbeda-beda, tergantung pada jenis yang digunakan. Anda bisa memilih tensimeter sesuai kebutuhan.

1. Tensimeter Air Raksa

Anda membutuhkan bantuan orang lain untuk menggunakannya.

  • Pasang manset di atas kulit telanjang, sebaiknya hindari pakaian tebal saat pengukuran
  • Pastikan ukuran manset pas dengan lingkar lengan atas agar hasilnya akurat
  • Posisikan lengan sedekat mungkin dengan jantung
  • Buka wadah tensimeter untuk melihat penunjuk angka
  • Arahkan jarum ke arah "on" agar air raksa naik
  • Cari denyut nadi di bagian atas siku
  • Pasang manset di tempat ditemukannya denyut nadi, lalu tempelkan stetoskop pada saat pengukuran
  • Tutup katup penutup udara setelah manset terpasang
  • Tekan pompa karet pada tensimeter sehingga udara menekan manset sampai air raksa menunjukkan angka 140 mmHg
  • Buka katup secara perlahan, lalu dengarkan denyut jantung pertama

Detak pertama yang terdengar adalah tekanan sistole (normal 120 mmHg), sedangkan detak terakhir sebelum suara hilang adalah tekanan diastole (normal 80 mmHg). Apabila langsung pada saat di angka 140 mmHg sudah terdengar detak, maka ulangi pemeriksaan dan kembangkan manset sampai air raksa menunjukkan angka yang lebih tinggi dari 140, misalnya 160.

Ulangi langkah yang sama dan naikkan batas atas pengembangan manset apabila detak juga langsung terdengar di 160.

2. Tensimeter Jarum

Anda tidak perlu mengarahkan jarum "on" ke tensimeter air raksa. Setelah memasang manset pada posisi yang pas, Anda tinggal memencet pompa karet hingga jarum menunjukkan angka 140 mmHg.

3. Tensimeter Digital

  • Pasang manset pada bagian atas siku
  • Tutup bagian katup udara, lalu atur batas tekanan yang diinginkan. Biasanya selisih 30-40 mmHg dari tekanan darah normal
  • Tekan tombol power pada tensimeter digital
  • Setelah mencapai tekanan yang diinginkan, tekanan manset akan berkurang sendiri. Angka diastole dan sistole akan tertera pada layar digital

Dengan rutin memeriksa tekanan darah, Anda akan tahu kapan dan bagaimana melakukan penyesuaian gaya hidup untuk menjaga tekanan darah tetap stabil. Tekanan darah orang dewasa dikatakan normal jika berkisar 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg. Jika hasil pengukuran terus menunjukkan kenaikan tekanan darah, hingga mencapai 130/80 mmHg atau lebih tinggi, lakukan konsultasi dan pemeriksaan ke dokter.

Jika Anda memiliki tekanan darah tinggi (hipertensi), jangan ragu untuk Konsultasi Dokter Online melalui aplikasi LinkSehat. Download Sekarang.

Medical Assistance kami siap bantu:
  • Booking tes COVID-19
  • Rekomendasi dokter atau RS
  • Buat janji dokter penyakit kronis
  • Buat janji dokter di luar negeri
  • Hitung estimasi biaya berobat
  • Mencari paket check up & bayi tabung (IVF)

Health Harvard. (2012). Heart health. Checking blood pressure: Do try this at home.
Medical News Today
. (2018). How do you check your own blood pressure.


Reviewed by dr. Winner NG dr. Winner NG

Nilai Artikel Ini

Artikel Terkait

Cara Cek Gula Darah di Rumah

Bagi Anda penderita diabates, cek gula darah bisa dilakukan di rumah. Begini caranya.

Bisakah Cek Kolesterol Sendiri di Rumah?

Kadar kolesterol sebaiknya dipantau secara rutin untuk mencegah terjadinya komplikasi serius. Begini Baca Selengkapnya...